Jangkar Merah Putih

Menggerakkan Potensi, Mewujudkan Harapan

Tentang Kami

Jangkar Merah Putih adalah kekuatan organisasi kemasyarakatan baru yang ingin mendudukkan fungsi ormas ke tempat terhormat sesuai dengan UU Nomor 17 Tahun 2013 jo PERPU Nomor 2 Tahun 2017 tentang Organisasi Kemasyarakatan. JMP lahir dari kesadaran bahwa ormas adalah perkumpulan yang dibentuk oleh masyarakat secara sukarela, sosial, mandiri, nirlaba, dan demokratis berdasarkan kesamaan aspirasi, kehendak, kebutuhan, kepentingan, kegiatan, dan tujuan untuk berpartisipasi dalam pembangunan nasional demi tercapainya tujuan NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

Kenapa JMP ?

Multikultural dan Pluralisme

Secara sosiologis, masyarakat Indonesia adalah masyarakat multikultural yang terdiri dari berbagai kelompok dengan perbedaan agama, bahasa, budaya, sistem ide, nilai-nilai, organisasi sosial, sejarah, kebiasaan, dan perilaku yang sangat majemuk dan plural.

Kemajemukan sebagai Modal Utama

JMP melihat bahwa kemajemukan dan pluralisme masyarakat Indonesia sebenarnya adalah modal utama pembangunan nasional. Itu sebabnya keanggotaan JMP sangat terbuka untuk semua warga negara Indonesia dengan tidak membedakan suku, agama, kepercayaan, ras, golongan, jabatan, dan asal seseorang

Kader Profesional dan Independen

JMP adalah kesatuan kelompok kader profesional yang independen dan mampu berperan aktif dalam menyikapi dan memberikan partisipasi sosial dalam pemberdayaan masyarakat.

Berbasis Karya

Sebagai ormas yang berbasis karya, program kerja pemberdayaan masyarakat yang dilakukan JMP selalu berorientasi pada peningkatan kapasitas sumber daya manusia Indonesia yang berkelanjutan di bidang sosial, pendidikan, ekonomi, dan budaya.

Modern, Bersih, dan Transparan

Dalam melaksanakan program kerjanya, JMP secara konsisten tidak akan pernah menyentuh APBN atau APBD karena JMP akan diurus oleh kader-kader profesional yang paham betul bagaimana mengelola ormas yang modern, bersih, dan transparan.

Artikel & Berita

Scroll to Top